Oleh: Azira Salsabila |
Yogyakarta - Hai Jogeaters Siapa sih, yang gak suka dan ngga pernah ke Bento Kopi? Bento Kopi merupakan satu kedai kopi yang memiliki banyak jaringan di Yogyakarta. Di bawah naungan Bento cafe Group, Bento Kopi didirikan oleh, Hairul Umam Bento. Sekarang, pria yang seringkali dipanggil Bento ini sukses mengelola usaha kafe. Bahkan Bento berhasil mengembangkan usaha kafe hingga memiliki beberapa cabang yang tersebar di beberapa sudut kota Yogyakarta. Salah satunya di belakang Jogja City Mall, Bento Kopi Jamal. Tepatnya di Jl. Sinduadi, Kutu Patran, Sinduadi, Kec. Mlati, Yogyakarta.
Bento Kopi ini selalu ramai dikunjungi, karena tempat ini memang cocok untuk mahasiswa berdiskusi, mengerjakan tugas, bahkan untuk sekedar nongkrong bersama teman. Harga yang ditawarkan sesuai di kantong. Tempatnya semi-semi outdoor, luas, dan nyaman. Bento Kopi juga menyediakan tempat parkir yang luas. Tidak hanya itu, tempat duduknya banyak, ada yang di outdoor, indoor pake AC, atau semi-semi outdoor. Ada yang lesehan ada juga yang kursi. Di sini juga ada panggung outdoor yang menyediakan live music. Selain itu disini juga free wifi dan juga banyak colokan, semakin cocok untuk Jogeaters yang pengen ngerjain tugas bareng atau ngerjain skripsi, atau sekedar nongkrong dengan teman-teman.
Selain menyuguhkan tempat yang nyaman dan aesthetic Bento Kopi juga mempunyai view berupa pemandangan hamparan sawah yang dapat memanjakan mata. Bento kopi juga memiliki tempat yang sangat luas sehingga ketika berada ditempat tersebut terasa lebih nyaman dan betah berlama-lama. Bento Kopi buka dari jam 08.00 WIB sampai 01.00 WIB. Untuk pemesanan makanan kamu bisa langsung ke kasir, memilih menu, kemudian pesan sekalian melakukan pembayaran. Lalu, kamu akan diberi nomor meja untuk mengambil minuman jika sudah tersedia. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pelayan mengantar makanan yang di pesan.
Menu di Bento Kopi |
Untuk menu Kopi Bento ini antara lain ada berbagai pilihan seperti susu kopi, kopassus, sule oreo, soda gembira, lychee tea, special blend chocolate, strawberry Squash, cincau capucino dan masih banyak menu minuman yang disediakan di Bento Kopi. Selain menu minuman juga ada menu menu teman ngopi seperti mendoan, roti bakar, sosis, bakso sosis, tela krezz dan juga jamur. Untuk menu makanan juga ada seperti nasi goreng, nasi telur, nasi ayam dan juga mie spesial bento, selain itu juga masih banyak menu makanan ringan dan makanan berat yang disediakan disana, kamu bisa memilih sesuai dengan selera dan budget.
Bento kopi merupakan sebuah kafe yang hadir dalam konsep open space yang mana konsep tersebut memang menjadi trend pada saat ini. Di Bento Kopi Jogeaters dapat menikmati kopi atau sekedar bersantai sembari menikmati live music, selain itu Jogeaters juga dapat bermain sebuah permainan kartu uno ataupun uno stick. Interior di Bento Kopi juga menarik dan instagramable. Bento Kopi merupakan salah satu Kafe Kopi dengan konsep modern dan kekinian, selain itu kafe ini juga memiliki suasana yang alami dengan pemandangan alam hamparan sawah. Harga makanan dan minuman di kafe ini juga masih bersahabat dengan kantong para pelajar.
Bento Kopi ini juga memiliki beberapa cabang di Yogyakarta, seperti di Nologaten, Maguwoharjo, belakang UAD kampus 4, jalan Magelang, Sorowajan, Klebengan, Jalan Kaliurang, Condong Catur dan Godean.
Berdasarkan salah satu review pelanggan mengatakan “tempatnya nyaman, harganya bersahabat. Ada akustik juga bisa request lagu. Terus mas-mas kasirnya juga ganteng hehehe”
0 comments