Jajanan Berbahan Dasar Aci yang Wajib Jogeaters Coba!

Oleh: Laela Fitriyatul Khoiriyah


Yogyakarta - Hai Jogetaers, pemburu jajanan jangan sampai kelewatan nih dengan jajanan kekinian street food berbahan dasar aci. Aci merupakan adonan kenyal yang terbuat dari tepung, baik tepung sagu maupun tepung kanji atau tapioca. Jajanan berbahan dasar aci berasal dari bandung dan marak di berbagai street food di berbagai daerah. Jajanan kekinian berbahan dasar aci khas Bandung memiliki banyak ragam dan tak kalah enak dengan jajanan street food lainnya. Nah, kira-kira apa aja nih jajanan berbahan dasar aci yang wajib Jogeaters coba?

  1. Cilok (Aci dicolok)


Jajanan aci yang satu ini sudah tidak asing lagi bagi Jogeaters. Adonan aci yang dibentuk bulat seperti bakso, direbus dan dikukus kemudian dikasih bumbu kacang, saus atau cabe bubuk sesuai selera Jogetaers. Cilok cukup mudah dan sederhana dalam pembuatannya, mulai dari tepung tapioka atau aci yang dicampur dengan air panas secukupnya, kemudian uleni sampai kalis. Selanjutnya adonan dibentuk bulat dan direbus. 

  1. Cilung (Aci digulung)

Cilung atau aci digulung merupakan jajanan berbahan dasar aci yang dikombinasikan dengan telur atau bihun. Adonan cilung sangat gampang dibuat, cukup campurkan aci dengan air dan bumbu penyedap atau kaldu. Kemudian aci digoreng tanpa minyak, kemudian ditambah telur atau bihun dan kemudian digulung. “Cilung hampir sama dengan telur gulung mba, kalo telur gulung Cuma telur dicampur air nah kalo cilung Cuma aci dan air kadang pas goreng ditambah telur ayam atau telur puyuh” (kata pedagang cilung). Penyajian cilung sama dengan telur gulung yaitu cukup disajikan dengan saus atau bumbu lain sesuai selera Jogeaters.

  1. Cilor (Aci Telor)


Cilor atau aci telor merupakan jajanan kekinian yang nggak kalah enak dengan jajanan aci lainnya. Berbahan dasar tepung tapioka yang berbentuk bulat atau dadu dan digoreng dengan baluran telur, pastinya perpaduan yang enak dan gurih. Selain enak dan gurih, cilor juga memiliki tekstur yang kenyal dan lebih nikmat jika disantap saat masih panas dengan aneka taburan bumbu instan atau saus sambal. 

  1. Cimol (Aci digemol)

Cimol atau aci digemol merupakan jajanan berbahan dasar aci yang berbentuk bulat mirip dengan cilok. Perbedaan antara cimol dan cilok hanya di proses pembuatannya, yang mana cilok direbus atau dikukus sedangkan cimol digoreng. Cara menikmati cimol juga hampir sama dengan cilok, yaitu bisa dinikmati dengan saus sambal atau bumbu kering, seperti bumbu tabur balado atau bubuk cabe. Selain ditaburi balado atau bubuk cabe, cimol juga khas dengan bumbu penyedap rasa atau micin. 

  1. Cireng 

Cireng atau aci digoreng juga merupakan jajanan aci kekinian yang nggak kalah enak dan banyak digandrungi oleh anak muda. Adonan aci yang dicampur dengan air panas, bumbu penyedap dan bisa ditambahkan dengan kucai atau daun bawang. Adonan aci kemudian diuleni dan dibentuk bulat lalu dipipihkan. Setelah itu aci digoreng dan disajikan dengan bumbu basah atau bumbu kering. Cireng juga dapat dibuat dengan atau tanpa isian sesuai selera dan Jogeaters dapat temukan kedua jenis cireng tersebut di berbagai street food

  1. Baso aci 

Jajanan aci yang satu ini tidak kalah enaknya dengan bakso yang terbuat dari tepung dan daging bakso. Selain enak, bakso aci juga terjangkau harganya dan cocok untuk Jogeaters yang ingin makan enak tapi tetap hemat. Bakso aci terbuat dari adonan aci yang dicampur dengan air dan ditambahkan dengan bumbu seperti, kaldu ayam atau sapi, garam, lada, penyedap rasa, bawang merah dan putih. Penyajian bakso aci biasa disandingkan dengan pilus atau cuanki, bubuk cabe atau saus dan perasan jeruk limau agar lebih nikmat. 


0 comments